Kamis, 12 Agustus 2010

Telkom Flexi Raih Best CDMA Operator


FLEXI menerima penghargaan Sellular Award sebagai Best CDMA Operator versi majalah Sellular. Pengahargaan itu diserahkan langsung oleh Iman Aulia Ha selaku Pemimpin Redaksi Majalah Sellular kepada Deputi EGM Commerce, Divisi Telkom Flexi, Iskriono Windiarjanto dalam acara "Malam Anugerah Selular Award ke-7," di Ball Room 1, Hotel Mulia Jakarta.

Menurut Iman, penghargaan ini diberi­kan sejak 2004 meliputi berbagai kategori penilaian baik yang didapat melalui poll­ing, survei terbatas maupun hasil panel dari tim redaksi Majalah Sellular. Untuk penilaian kategori operator sebagian be­sar menggunakan polling SMS dengan metode one man one vote yang melibat­kan pembaca. Seluler untuk penilaian produk menggunakan panel dari tim edi­tor Majalah Sellular dengan menggunakan standar penilaian yang telah terukur dan teruji.

Iskriono sendiri mengaku bersyukur dan berterima kasih atas pilihan pelanggan yang telah cermat memilih Flexi sebagai media komunikasi yang memang terkenal irit dan berkualitas.
“Flexi kini didukung lebih dari 5.500 BTS yang sudah menjangkau 80% wilayah Indonesia, jumlah pelanggan sampai Mei 2010 mencapai 16, 2 Juta.” ujar Iskriono.

Lebih lanjut ia juga menambahkan bah­wa Flexi tak ingin terjebak perang harga yang semarak akhir-akhir ini. Flexi lebih mengedepankan jaminan kualitas serta menjual produk-produk unggulan yang dapat memberikan nilai tambah bagi pelanggannya dan hanya dimiliki Flexi an­tara lain Flexi ngROOMPi, Flexi Milis, Flexi Radio, Flexi Muslim, dan beberapa produk unggulan lainnya yang berbasis konten. Bookmark and Share

0 komentar:

Posting Komentar

  ©Template by Dicas Blogger.

TOPO